Monday, August 3, 2009

Kebiasaan Buruk Untuk Rambut

Rambut yang indah merupakan buah dari kerja keras Anda dalam menjaga dan merawatnya dengan baik. Rambut yang indah akan menunjang penampilan Anda secara keseluruhan. Itulah mengapa rambut dikatakan sebagai ‘mahkota’ bagi penampila Anda. Sebaliknya, cara yang salah dalam memperlakukan rambut akan barakibat pada buruknya penampilan Anda secara keseluruhan. Berikut ini adalah Tips mengenal 3 kebiasaan buruk untuk rambut:

1. Mengusap Rambut Dengan Handuk Sehabis Keramas. Kebiasaan ini dapat membuat permukaan rambut menjadi kasar karena kehilangan minyak alaminya. Usahakan mengeringkan dengan cara menepuknya.

2. Mengikat Rambut Ketika Tidur. Biarkan rambut terurai dan bernafas sehabis seharian Anda ikat. Kapala Anda akan terasa lebih ringan.

3. Setiap Hari Mencatok Atau Mengeriting Rambut. Walaupun Anda ingin rambut terlihat indah setiap saat, kebiasaan ini membuat rambut terlalu sering terkena panas yang berlebihan. rambut akan terlihat kering, bercabang dan kemerahan.

No comments:

Post a Comment