Tuesday, August 4, 2009

Rambut Rontok, mengatasi rambut rontok dengan shampo dan gaya hidup

Para peneliti di sebuah universitas di Finlandia membandingkan para pria yang tetap memiliki rambut di usia pertengahan dan para pria yang sudah mengalami kebotakan sebelum usia 30 tahun. Mereka menemukan bahwa mereka yang mengalami rambut rontok itu memiliki indikasi berisiko mengalami resistensi terhadap insulin yang cukup signifikan.

Resistensi insulin itu berkaitan erat dengan beberapa penyakit seperti hipertensi, atherosclerosis, penyakit pelebaran pembuluh darah, kegemukan dan diabetes. "Anda bisa melawan kebotakan dan risiko-risikonya tersebut dengan cara menjaga berat badan, berolahraga, menghindari merokok, dan mengkonsumsi makanan segar yang sehat," ujar Sirkka Keinanen-Kuikaanneimi, M.D., Ph.D, ketua penelitian tersebut, seperti dikutip Healthscout, sebuah situs kesehatan di Internet. Meskipun yang ia sarankan di atas tidak bisa mengembalikan kembali rambut Anda yang rontok, tapi jurus-jurus itu akan mengurangi risiko Anda untuk terkena gangguan yang lebih serius lagi.
Sebenarnya, setiap orang dianugerahi rambut bercahaya sebab pada akar rambut keluar lemak yang membuat helai-helai rambut tampak mengkilat bercahaya. Inilah yang disebut rambut normal dan sehat. Namun, faktor lingkungan, termasuk perlakuan pada bagian atas kepala itu, membuat rambut kehilangan lemak tersebut. Akibatnya, pertumbuhan rambut pun tidak sehat. Rambut menjadi kering atau rusak. "Rambut itu ibarat tanaman. Dia harus dipelihara dan dipupuk agar tumbuh subur. Namun, jangan berlebihan karena justru akan mengganggu pertumbuhan rambut itu sendiri," kata dr I Gusti Agung K Rata SpKK (K), ahli kulit dan kelamin dari Senopati Skin Center, Jakarta Selatan.

Pemeliharaan rambut yang baik, menurut Rata, cukup dengan dicuci bersih, diberi pelembab, dan orang itu mengonsumsi makanan bergizi. Seberapa banyak rambut harus dicuci setiap minggu, mesti disesuaikan dengan aktivitas masing-masing individu. Jika dia memiliki aktivitas yang tinggi di luar ruang, perawatan yang diperlukan juga harus lebih intensif. Namun, intensif di sini tidak berarti harus berlebihan dengan memakai obat-obatan.

"Perawatan rambut itu sudah dilakukan sejak zaman dahulu. Dulu, orang memakai merang, lidah buaya, dan bahan-bahan alami untuk merawat rambut. Dan, relatif tidak ada masalah dengan rambut orang dulu," ujar Rata. Dulu, orang memakai merang yang dibakar untuk mencuci rambut. Merang bakar mempunyai sifat alkali atau basa. Sedangkan rambut bersifat asam. Ketika mereka bertemu, terbentuklah busa. Namun, setelah dicuci, rambut menjadi kering. Untuk membuat rambut tampak bercahaya dan lembab, dipakailah minyak kelapa.

Sekarang, pada zaman modern, orang memakai cara yang sama untuk merawat rambut. Hanya saja mereka sudah lebih dimudahkan dengan adanya shampo dan kondisioner. Tetapi, Rata tidak menyarankan untuk pemakaian shampo sekaligus kondisioner secara bersamaan. "Shampo yang digabungkan dengan kondisioner memang menghemat waktu orang yang sibuk, tetapi dia tidak akan memberikan manfaat yang maksimal. Lebih baik memakai shampo dulu lalu dibilas dan dikeringkan, baru memakai kondisioner," ujar Rata.

Selain itu, perawatan rambut juga harus diiringi dengan konsumsi makanan bergizi yang mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin E, dan selenium. Semua vitamin ini bisa didapatkan dari sayuran dan buah-buahan. "Pertumbuhan rambut hanya bisa didukung makanan dari dalam tubuh. Sedangkan penambahan vitamin dengan pemakaian di luar tubuh tidak memberikan hasil nyata," dia menegaskan.

SELAIN kuku dan gigi, rambut merupakan bagian tubuh yang pertumbuhannya sangat cepat. Setiap orang memiliki lebih kurang 100.000 helai rambut di kepalanya. Setiap helai tumbuh dalam waktu sekitar dua hingga enam tahun. Namun, menurut Rata, sesuatu yang tumbuhnya cepat, juga cepat mengalami perubahan jika terjadi goncangan atau mengalami sesuatu.

Contoh rambut mengalami goncangan seperti pada perempuan yang melahirkan. Ketika dia melahirkan, seluruh energi yang ada di tubuhnya dipusatkan pada proses melahirkan. Akibatnya, distribusi makanan ke rambut sempat terhenti untuk beberapa saat. "Akar rambut kekurangan makanan sehingga terhenti proses pertumbuhannya. Tidak lama kemudian, rambut akan rontok," Rata menjelaskan.

Hal sama terjadi pada orang-orang yang mengalami stres, penyakit berat, diradiasi, dan sebagainya. Rambut rontok karena sempat tidak mendapatkan pasokan makanan untuk beberapa saat. Namun, jika jumlah rambut rontok hanya 50-100 helai setiap hari, masih bisa dikatakan normal. Orang yang mengalaminya tidak perlu khawatir karena jika ada rambut rontok, rambut baru akan tumbuh kembali sebab akar rambut masih ada.

Mengenai rambut berketombe, Rata juga mengatakan, rambut berketombe bukan berarti "dunia runtuh"-seperti pada iklan shampo antiketombe-sehingga tidak perlu dikhawatirkan. "Sebenarnya, hanya dengan menggosokkan tanah liat, ketombe pun akan hilang. Ketombe itu disebabkan oleh bakteri yang membuat lemak rambut menumpuk di kulit kepala. Jika kebersihan kulit kepala bisa dijaga dengan baik, maka ketombe akan hilang," ujar Rata.

Rata juga mengingatkan, orang yang produksi lemaknya berlebih biasanya rambutnya akan berketombe. Produksi lemak berlebih bisa dilihat pada kulit wajah. Jika di daerah sekitar hidung tampak mengkilat, berarti dia mempunyai risiko berketombe karena kulit wajah dan kulit kepala sebenarnya menyatu.

"Orang yang kulitnya berminyak sebaiknya menghindari makanan berlemak atau yang berkalori tinggi. Makanan seperti ini merangsang produksi lemak berlebihan. Ingat, kesehatan rambut sangat tergantung dengan makanan yang dikonsumsi," tegas dia.

Mengingat rambut sangat tergantung pada makanan yang dikonsumsi, dari rambut juga akan terlihat apakah makanan yang dikonsumsi sudah bergizi atau belum. "Lihat saja, anak-anak yang kurang gizi biasanya memiliki rambut berwarna kuning dan tipis. Sedangkan anak yang memiliki rambut banyak dan setiap helainya tebal berarti dia kecukupan gizi," Rata menandaskan.

Kesehatan Rambut Anda

Pola makan menjadi hal paling mendasar dan berpengaruh terhadap kesehatan rambut Anda. Pola makan yang sehat tentu dapat membuat rambut Anda tampak hitam bersinar dan kuat.

Apabila selama ini Anda memanjakan tubuh dengan makanan macam coklat, sebaiknya Anda melakukan diet. Untuk memperoleh rambut yang sehat dan bersinar, Anda harus banyak mengonsumsi makanan yang mengandung protein, seperti ayam, ikan, telur, biji-bijian, dan yoghurt. Selain sangat bermanfaat untuk tubuh, protein juga dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut Anda. Protein juga membuat rambut Anda lebih kuat dan bersinar.

Mengonsumsi buah juga diperlukan untuk membuat rambut Anda lebih sehat dan bersinar karena ada kandungan vitamin A. Bahkan untuk hasil yang lebih sempurna, sebaiknya Anda juga mengonsumsi multivitamin dan mineral, seperti beta-carotene yang dibutuhkan bagi pertumbuhan rambut dan tulang Anda.

Setelah Anda melakukan hal di atas, hal selanjutnya yang dilakukan adalah mendandani rambut Anda. Usahakan rambut Anda sedikit dipotong tiap bulan agar kesehatan rambut Anda selalu terjaga. Hal itu tentu wajar mengingat rambut yang terlalu panjang akan menyulitkan dalam perawatannya.

Biasakan juga Anda menggunakan kondisioner atau spray perlindungan lainnya untuk mendapatkan rambut yang kuat dan melindungi dari panas matahari.

Keringkan rambut Anda dengan dryer dari akar hingga ujung rambut. Hal ini perlu dilakukan untuk mengurangi kelembapan rambut Anda. Namun yang perlu diperhatikan jangan terlalu lama memakai pengering karena akan membuat rambut Anda tampak kusam.

Cara kuno dengan memberikan kesegaran es pada rambut Anda memang membuat rambut Anda lebih lama bersinar. Namun, cara itu juga memberikan pengaruh negatif karena membuat rambut Anda mudah patah. Jadi, Anda harus mengombinasikan penggunaan metode ini dengan kata lain jangan terlalu sering.

Ternyata pandan wangi juga dapat berguna untuk kesehatan rambut Anda. coba ikutio tips berikut ini:

Menghitamkan rambut

  • Sediakan daun pandan wangi sebanyak 7 lembar, cuci lalu potong-potong.
  • Rebus potongan daun dengan 1 liter air sampai warnanya menjadi hijau.
  • Embunkan air rebusan tadi semalaman.
  • Pagi harinya, campurkan rebusan daun pandan tadi dengan air perasan 3 buah mengkudu masak.
  • Gunakan air campuran tadi untuk mencuci rambut.
  • Lakukan 3 kali seminggu, sampai terlihat hasilnya.

Menghilangkan Ketombe

  • Sediakan daun pandan wangi segar sebanyak 7 lembar, cuci bersih lalu digiling halus.
  • Tambahkan 1/2 cangkir air bersih sambil diremas merata.
  • Peras dan saring.
  • Oleskan air perasan daun pandan ini ke seluruh kulit kepala yang berketombe.
  • Biarkan mengering, ulangi mengoleskannya sekali lagi jika perlu.
  • Kira-kira 1/2 - 1 jam kemudian, bilas rambut dengan air bersih.
  • Lakukan setiap hari sampai kulit kepala bebas dari ketombe.

Ingin rambut Anda sehat dan bersinar? Tetap jalankan tips ini sesuai dengan kebutuhan Anda. Bila Anda tidak cocok menggunakan produk tertentu, jangan paksakan. Karena justru akan merusak rambut Anda.

7 Penyebab Kerusakan Rambut

Nasib sehelai rambut akan sangat bergantung pada cara Anda memperlakukannya. Pada awalnya rambut terlahir dengan kekuatan dan kelembaban alaminya. Apakah tiap helainya akan tumbuh indah atau justru rusak dan rontok, kendali ada di tangan Anda.

Selain faktor metabolisme, stres, dan hormonal, ada beberapa faktor eksternal yang membuat perlindungan alami kulit kepala terganggu. Apa saja kebiasaan yang menyebabkan rambut cepat rusak?

Bleaching

Bleaching merupakan bagian dari proses pewarnaan rambut. Ini karena rambut orang Asia yang berwarna hitam tidak dapat langsung diubah warnanya sehingga warna rambut alami kita harus dihilangkan dulu agar menjadi lebih terang.

Proses bleaching berisiko tinggi merusak rambut. "Saat bleaching, kutikula rambut akan dimasukkan bahan-bahan kimia sehingga pigmen alami rambut hilang," kata Paradi Mirmirani, dermatologis dari The Permanente Medical Group,
California, AS. Padahal, kutikula adalah pelindung rambut. Akibatnya, kutikula terbuka sehingga rambut lebih rentan rusak.

Pengeritingan

Bahan kimia yang digunakan dalam proses pengeritingan tentu saja akan merusak rambut karena hilangnya protein amino dalam rambut. Seperti saat rambut di-bleaching, proses pengeritingan juga akan membuat kekuatan alami rambut terkikis. Selain itu rambut pun terlihat kusam dan kering.

Highlight dan pewarnaan

Pewarnaan dan highlight rambut memang tidak menimbulkan efek kerusakan seperti saat rambut di-bleaching. Namun, bukan berarti pewarnaan rambut tidak merusak rambut. Proses ini juga membuat struktur alami rambut berubah, selain itu bila Anda tak melakukan perawatan rambut pascapewarnaan, rambut juga lebih kering dan patah-patah.

Blowdry dan catok

Uap panas yang dihasilkan oleh dua alat tersebut akan menyebabkan hidrogen yang merekatkan rambut rusak sehingga rambut menjadi kering dan rapuh. Bila Anda termasuk pengguna setia hair dryer dan catok rambut, gunakan kondisioner dan produk perawatan rambut lainnya untuk melindungi rambut.

Menguncir rambut

Untuk menghindari kerusakan, jangan terlalu sering menguncir rambut, apalagi mengikatnya terlalu kencang. Selain itu, hindari menguncir rambut saat rambut dalam kondisi basah atau lembab agar terhindar dari kondisi rambut patah.

Menyisir

Sadarkah Anda bahwa kegiatan sederhana seperti menyisir rambut ternyata bisa merusak rambut? Hal ini terjadi bila Anda terlalu sering menyisir rambut. "Rambut yang sering disisir akan menyebabkan pergesekan rambut yang berlebihan sehingga rambut mudah patah," kata Mirmirani. Namun, jarang menyisir rambut juga tak disarankan karena rambut jadi mudah kusut. Jadi, secukupnya saja.

Terlalu sering keramas

Tujuan kita mencuci rambut adalah membersihkan kulit kepala dari minyak. Namun, bila dilakukan terlalu sering, pelembab alami rambut akan terkikis. Padahal, pelembab rambut itu dibutuhkan kulit kepala agar rambut selalu sehat. Keramas setiap hari dianjurkan bila kulit kepala Anda cenderung berminyak. Namun, bila rambut mulai terlihat kusam, itu artinya Anda perlu menjadwal ulang waktu keramas Anda.

Uban Muncul Di Usia Muda

Pernahkah Anda bertemu dengan seseorang yang usianya masih tergolong muda, yaitu sekitar 20-an, tapi rambutnya sudah tumbuh uban di sana-sini. Bisa jadi Anda juga mengalami hal yang sama padahal usia Anda masih 30-an. Masih tergolong relatif muda untuk beruban kan? Secara medis, uban sebetulnya tidak mengganggu kesehatan tubuh namun akan ‘sedikit' mengganggu penampilan.

Penasaran kenapa uban bisa muncul di usia muda? Berikut penjelasan medisnya!

Penyebab Uban

Uban yang muncul di usia muda lebih banyak karena faktor genetik atau keturunan. Uban terjadi karena pigmen rambutnya sudah tidak ada lagi padahal pigmen inilah yang menentukan warna rambut. Orang Asia memiliki pigmen rambut yang disebut dengan eomelanin. Karena pigmen eomelanin berwarna gelap atau hitam, maka tak hanya kulit tapi rambut pun ikut berwarna gelap. Selain itu ada sebagian orang yang tubuhnya memang tidak bisa memproduksi pigmen. Misalnya pada kasus albinism (albino) dan vitiligo. Sehingga rambutnya pun tidak bisa berwarna hitam.

Kekurangan gizi juga bisa menyebabkan berkurangnya kadar pigmen sehingga rambut pun akan semakin pirang dan kemudian putih (beruban). Selain itu juga seseorang yang menderita penyakit imunologi anemia pernisiosa, yakni jenis penyakit kekurangan darah juga bisa menyebabkan rambut beruban. Terakhir adalah pemakaian zat kimia, misalnya cat rambut atau pemakaian jenis sampo yang banyak mengandung sulfur yang tinggi.

Pencegahan

Sebaikya jangan gunakan cat rambut terlalu sering. Apalagi jika kulit kepala Anda tergolong sensitif, sebab kondisi ini bisa memicu dermatitis kontak atau eksim pada kulit kepala. Gunakan sampo yang tidak terlalu alkalis (terlalu berbusa), sehingga malah membuat rambut menjadi terlalu kering. Lebih bagus lagi jika menggunakan kondisioner rambut secara terpisah.

All About Hair Nutrient

Rambut adalah mahkota perempuan. Sayangnya, banyak perempuan memiliki mahkota yang kusam dan tidak terawat. Anda mungkin sudah mencoba berbagai shampo dan kondisioner namun hasilnya tetap tidak memuaskan. Sudah saatnya anda mencoba upaya menyehatkan rambut dari dalam melalui makanan.
Makanan yang kaya akan zat gizi bila masuk ke dalam tubuh sangat mempengaruhi serta menghasilkan kesehatan tubuh dan rambut yang sehat.
Zat besi diperlukan untuk mengangkut oksigen yang cukup ke rambut anda. Tanpa cukup besi, rambut dan kantung-kantung rambut terpaksa kekurangan oksigen. Makanan yang kaya akan zat besi adalah daging merah, sayuran berdaun gelap atau tumbuhan polong-polongan.
Zinc (seng) sangat penting untuk mencegah rambut rontok dan membangun protein rambut yang terdapat dalam makanan seperti daging dan seafood yang mengandung kadar seng sangat tinggi.
Tembaga juga dibutuhkan dalam pigmentasi rambut sehingga rambut anda akan berwarna alami. Makanan yang kaya tembaga adalah kerang-kerangan, hati, sayuran segar, kacang-kacangan dan daging.
Krim retin-A, jenis turunan vitamin A, diresepkan oleh beberapa dermatologis untuk perawatan rambut rontok. Vitamin A banyak terdapat dalam buah-buahan dan sayuran seperti wortel dan cantaloupe (semacam semangka).
Protein berfungsi untuk membangun blok rambut agar lebih sehat dan dapat ditemukan dalam daging dan seafood.
Vitamin B dan C keduanya sangat penting untuk sirkulasi darah agar dapat berjalan lancar sehingga rambut menjadi kuat. Setiap helai rambut menjadi lemas, tidak patah-patah dan warna rambut pun tidak kusam. Vitamin C adalah sebuah antioksidan yang manjur yang dianjurkan dikonsumsi karena kemampuannya untuk meremajakan dan memperbaiki sel-sel yang rusak. Mengkonsumsi vitamin C dan B untuk memperlancar sirkulasi darah yang diperlukan dalam pertumbuhan rambut sehat. Buah citrus seperti jeruk, lemon, strawberi biasanya kaya dengan vitamin C dan sama baiknya dengan sayuran berdaun gelap.
Vitamin E merupakan antioksidan yang diketahui kemampuannya untuk menghasilkan kulit sehat dan memperbaiki jaringan. Vitamin E juga diperuntukkan untuk menghasilkan jaringan kulit yang kondusif untuk pertumbuhan rambut. Makanan kaya vitamin E adalah minyak sayur kacang-kacangan, dan hati.
Yodium zat gizi yang esensial untuk mengoptimalkan aktivitas tiroid. Ketidakcukupan yodium dalam tubuh anda dapat mempengaruhi aktivitas tiroid sehingga merusak pertumbuhan rambut anda.
Asam lemak esensial seperti Omega 3 yang dapat ditemukan pada ikan salmon dan tuna juga baik untuk rambut. Jangan lupakan air yang memberikan kontribusi seperempat dari berat sehelai rambut. Sebaiknya pastikan bahwa rambut anda mendapatkan asupan cairan yang cukup.
Selain perawatan rambut yang datang dari makanan, anda juga dapat menambah vitamin untuk permukaan' rambut dengan menggunakan shampo bervitamin yang banyak dijual secara komersial.
Perawatan dari luar dan dalam sangat penting untuk kecantikan rambut anda. Selamat Mencoba.

Rambut Rontok? Kenali Penyebabnya

Banyak faktor yang dapat memicu kerontokan rambut termasuk pengolahan rambut yang berlebihan dan pengobatan modern yang biasa kita gunakan sehari-hari seperti aspirin, vitamin, HRT dan antibiotik. Berikut pengobatan modern yang dapat mempengaruhi kerusakan pada rambut:

  • Aspirin
Suatu dosis rendah aspirin (setengah sampai dua per hari) dapat menurunkan tingkat hemoglobin yang berakibat pada anemia dan kekurangan zat besi. Besi sangat penting bagi pertumbuhan normal dan pemeliharaan rambut dan kekurangan zat besi dapat menyebabkan rambut tipis dan rontok.
  • Vitamin C
Banyak orang minum vitamin C untuk mencegah flu tetapi mereka sering mengkonsumsinya terlalu banyak dari yang dibutuhkan. Konsumsi terlalu banyak vitamin C memiliki efek samping yaitu mempengaruhi reproduksi dalam sel tengkorak kepala dan kulit dan meningkatkan tingkat pityrosporon yang menyebabkan pengelupasan dan peradangan tengkorak.
  • Obat-obat Tyhroid
Pengobatan thyroid yang tidak tepat dapat mengakibatkan rambut rontok, rapuh, kering dan tidak mengkilap. Orang yang mengalami hyper atau hypo thyroid mempengaruhi metabolisme tubuh bekerja terlalu lambat atau terlalu cepat. Dengan hyperactive reproduksi sel rambut berjalan cepat tetapi kerontokan juga banyak bahkan sampai seratus lembar rambut per hari. Sebaliknya, hypothyroid mengakibatkan metabolisme lambat sehinga rambut tidak tumbuh kembali dengan cepat.
  • Vitamin E
Konsumsi vitamin E berlebihan yang digunakan sebagai antioksidan dapat menurunkan penyerapan zat besi dalam tubuh. Seperti halnya aspirin, ini juga dapat mengakibatkan kerontokan dan kerapuhan rambut dalam beberapa kasus.
  • Vitamin A
Konsumsi vitamin A lebih dari 10.000 IUs dapat membuat rambut rontok karena dapat meningkatkan reproduksi sel dalam kantung rambut yang artinya mereka mencapai akhir fase pertumbuhan rambut lebih cepat. Ketika rambut mencapai akhir fase pertumbuhan, ia akan mengalami kerontokan sehingga lebih cepat mencapai akhir, lebih awal kerontokan terjadi. Fase pertumbuhan rambut secara normal terjadi kira-kira tiga atau empat tahun.
  • Antibiotik
Antibiotik dikenal untuk menurunkan hemoglobin dan juga menurunkan tingkat vitamin B kadang-kadang membuat rambut rontok lebih cepat. Penyakit yang tengah diobati juga dapat menjadi penyebab kerontokan rambut.
  • Antidepressant
Antidepressant sering dikaitkan dengan kerontokan rambut berlebihan walaupun tidak dikenal bahwa obat ini memicu kerontokan rambut. Dalam beberapa kasus, wanita mengalami kerontokan lebih disebabkan karena stress dan depresi.
  • Kemoterapi
Hampir setiap orang yang sedang menjalaninya menganggap kemoterapi dapat menyebabkan kerontokan. Obat yang dapat membunuh sel kanker ini juga dapat membunuh sel dalam kantung rambut. Rambut akan kembali tumbuh setelah kemoterapi walaupun tidak tumbuh seperti sebelum penyembuhan.

Tips tradisional Mengatasi Rambut Rontok

Rambut rontok adalah masalah yang banyak dihadapai oleh banyak orang, wanita atau pun pria. Jika tidak di atasi, kepala anda akan mengalami kebotakan akibat seringnya rontok.

Banyak orang yang memakai jenis obat rontok, tetapi tidak semuanya berhasil. Bahkan ada yang rambutnya makin rontok karena tidak cocok dengan obat yang dipakai.

Sekarang pakailah cara pengobatan yang tradisional, lebih aman dan alami. Pakailah kacang hijau untuk mengatasi kerontokan rambut anda, caranya :

Ambil dua genggam kacang hijau, kemudian tambahkan air kedalam panci yang anda gunakan sebanyak dua cangkir kemudian rebus bersama dengan kacang hijau hingga air tinggal separuhnya.

Setelah itu ambil air rebusan dari kacang hijau tersebut dan diembunkan semalaman. Kemudian, pagi harinya bisa anda gunakan dan oleskan ke kulit kepala serta biarkan hingga sore hari. Lakukanlah selama 7 hari, maka rambut akan terhindar dari kerontokan.

Rambut rontok bagi perempuan

Rambut rontok bagi perempuan benar-benar hal mengerikan. Ini terjadi sangat tergantung dari rutinitas seorang perempuan.

Umumnya perempuan memperlakukan rambut sebagai mahkota. Bila rambut kemudiann rontok, ini menjadi masalah besar bagi perempuan.

Awal kerontokan rambut akan terlihat dengan hilangnya kilau pada rambut. Dan ini bisa membuat seorang perempuan menjadi sangat khawatir.

Penyebab utama kerontokan rambut adalah kelainan pada kulit, stres, kemoterapi, infeksi bakteri, produksi androgen berlebihan, radiasi, dan faktor keturunan.

Dalam kasus rambut rontok pada perempuan, para ahli menekankan bahwa menopause juga menjadi salah satu penyebab yang harus diperhatikan. Karena dalam tahap ini perempuan mengalami penurunan produksi hormon sehingga tubuh mengalami perubahan mendadak.

Para ahli memiliki solusi untuk masalah ini. Salah satu solusinya adalah dengan diet sehat. Diet sehat bisa membantu mencegah kerontokan rambut pada perempuan, terutama jika mengkonsumi makanan yang banyak mengandung protein.

Hindari penggunaan obat-obat yang tidak penting ketika Anda terkena penyakit yang tidak terlalu berat. Utamakan kebersihan dan menjauhlah dari obat terapi hormon. Olah raga yang baik juga bisa membantu mengurangi stres.

Selalu gunakan terapi berbahan alami. Misalnya tanaman yang memiliki aroma wangi, sangat bagus untuk rambut yang lemah, bunga rosemary bisa menambah kilau hitam rambut. Jika rambut Anda benar�benar membutuhkan suplemen, gunakan yang terbuat dari bahan-bahan alami.

Bawang Merah Untuk rambut rontok

Salah satu fungsi tanaman ini adalah sebagai penyedab masakan. Selain itu
tumbuhan ini punya berbagai macam khasiat penyembuhan. Dari penyakit sistem
pencernaan, peredaran darah, pembuangan, pernafasan hingga mata dan
impotensi.

Bawang merah bernama latin allium cepa L. Tanaman ini termasuk kerabat
Liliaceae. Di Indonesia memiliki berbagai nama, abang mirah (Aceh), bawang
abang (Palembang), bawang sirah (Minangkabau), bawang acar (Sunda), bawang
sulung (Lampung), brambang (Jawa), bhabang merah (Madura), dan jasun mirah
(Bali). Dalam bahasa Inggris disebut red onion dan orang Arab menyebutnya
basal.

Tanaman berupa umbi lapis ini diduga berasal dari Asia, terutama Palestina,
India, Utara Pakistan dan daerah pengunungan Iran dan juga berkembang ke
Mesir dan Turki. Dari berbagai literatur diketahui, tahun 3200 - 2700 SM
bangsa Mesir Kuno sering melukiskan bawang merah pada patung dan tugu-tugu
mereka.

Sosok tanaman yang tumbuh berumpun ini juga disebut dalam kitab suci
Al-Quran pada surat Al-Baqarah ayat 61. Bawang merah dapat tumbuh dan
berproduksi dengan baik di dataran rendah sampai dataran tinggi + 1100 m,
idealnya 0 - 800 m dpl. Tinggi herba semusim ini sekitar 40-60 cm. Daunnya
pipih memanjang, berwarna hijau keputihan. Bunganya pun tumbuh memanjang
berwarna putih kemerahan. Tangkai bunganya sewarna dengan dengan tangkai
daun. Buahnya berbentuk bulat, berwarna hijau. Akarnya serabut, tumbuh
dangkal sehingga untuk memperoleh tanaman yang tumbuh dan berproduksi dengan
baik, bawang merah ditanam di tanah yang gembur.

Umbinya yang sering digunakan sebagai bumbu dapur merupakan umbi lapis. Umbi
ini digunakan dalam masakan dan makanan sejak zaman Firaun. Yang putih
rasanya agak manis dan segar, sedang yang merah rasanya agak pedas. Bawang
merah mempunyai bau yang menyengat hidung dan membuat pedih mata. Menurut
Dr. Ismail Abdul Mutalib Al-Khatib dalam bukunya yang berjudul Bawang dalam
Pengobatan Islam, baunya yang bisa membuat mata dan hidung berair ini karena
mengandung asam karbit.

Dr. Ismail menguraikan, bawang merah yang dikupas dan hancur apabila
dibiarkan terbuka akan menjadi racun karena bahan yang terkandung di
dalamnya dapat bersifat seperti asam. Bau bawang merah dapat dihilangkan
dengan cara membasuh tangan dengan air hangat yang dicampur garam atau asam
amonia.

Kandungan Dan Manfaat

Karena mengandung flavonglikosida, ia dianggap anti radang, pembunuh
bakteri. Sedang kandungan saponinnya mengencerkan dahak. Ia juga memiliki
sejumlah zat lain yang berkhasiat menurunkan panas, muntah-muntah,
menghangatkan, memudahkan pengeluaran angin dari perut, melancarkan
pengeluaran air seni, mencegah penggumpalan darah, menurunkan kolesterol,
dan kadar gula dalam darah. Menurut penelitian terakhir, bawang merah juga
bisa mencegah kanker karena kandungan sulfurnya. Umbi lapisnya mengandung
zat-zat seperti protein, lemak, kalsium, fosfor, besi, vitamin A, B1 dan C.

Menurut Ir. Rija Sudirja, MT, Dosen Fak. Pertanian UNPAD (Universitas
Padjajaran) dan Peneliti pada Pusat Dinamika Pembangunan UNPAD, sebagai obat
penurun panas dan demam bagi anak-anak dilakukan dengan memarut 20 gr bawang
merah yang kemudian ditempelkan di sekujur badan. Masih kata Ir. Rija,
bawang merah digunakan sebagai obat karena mengandung efek antiseptik dari
senyawa allisin yang oleh enzim alliin liase diubah menjadi asam piruvat,
ammonia dan allisin anti mikroba yang bersifat bakterisida. @ Hendra
Priantono

Ramuan dan Takaran

Menurut Dr. Ismail Abdul Mutalib Al-Khatib, dalam bukunya Bawang Dalam
Pengobatan Islam, bawang merah memiliki kegunaan untuk mengobati
penyakit-penyakit sebagai berikut :

Sistem Pencernaan :

1. Gangguan Pencernaan

Rebus bawang merah dengan kulitnya. Kemudian kulitnya dikupas dan ditumbuk
sampai halus. Setelah itu campurkan dengan madu asli dan dimakan dengan
roti. Lakukan cara ini beberapa kali.

2. Sembelit

Bawang merah dihaluskan setengah cangkir, susu 1 cangkir. Minum campuran
tersebut setiap pagi, sampai buang air besar lancar.

3. Diare

Bawang merah yang dikupas setengah cangkir, biji kopi yang digiling setengah
cangkir, madu asli setengah cangkir. Campurkan ketiga bahan tersebut dan
dimakan untuk menghilangkan diare.

Sistem Peredaran Darah :

1. Pembersih Darah

Makan bawang merah setiap hari untuk membersihkan darah dari mikroba.

2. Tekanan Darah Rendah

Perasan bawang merah 1 sendok, perasan buah pir 1 sendok dan air panas 1
cangkir. Campurkan ketiga bahan tersebut dalam gelas dan minum setiap hari
sebelum tidur.

3. Radang Limpa

Bawang merah diisi dengan biji jintan putih dan jintan manis, kemudian
dipanggang. Makan dengan minyak zaitun selama tiga hari.

Sistem Pembuangan

1. Kencing Manis

Makan bawang merah mentah bersama empelur kubis (batang bagian tengah kol)
setiap hari untuk mengurangi kadar gula darah.

2. Radang Prostat

Seikat bawang merah dan cuka apel. Rendam bawang merah dalam cuka selama
tiga hari, kemudian disaring. Minum secangkir sehari selama 10 hari
berturut-turut.

3. Kencing Tidak lancar

Gosokkan bawang merah panas pada pinggang dan kantung kencing. Minum perasan
bawang merah yang telah dicampur dengan perasan jeruk, madu dan air panas.

4. Impotensi

Bawang cincang setengah gelas, madu asli 1 gelas. Rebus bawang merah dengan
madu sampai hilang baunya. Makan campuran itu sesendok setiap hari sesudah
makan sampai normal kembali.

5. Penyakit Batu Ginjal

Tumbuk halus biji kurma yang digoreng dan masukkan ke dalam sebiji bawang
kemudian dipanggang. Kupas kulitnya dan makan sekali sehari selama seminggu.

Sistem Pernafasan

1. Batuk Rejan

Masak bawang merah dengan air dan gula tumbuhan sampai kental. Simpan dalam
wadah yang tertutup kemudian minum menurut aturan berikut :
Untuk anak-anak, 1 sendok kecil 3 kali sehari
Untuk dewasa, 1 sendok besar 3 kali sehari

2. Asma

Perasan bawang merah setengah cangkir, madu asli setengah cangkir. Untuk
mencegah asma, minum campuran bawang merah dari madu setiap hari selama
sebulan.

3. Radang Paru-Paru

Untuk mengurangi radang, dada dan punggung dibaluri dengan bawang merah
panas sebelum tidur. Bungkus bawang dengan kain.

4. Demam dan Salesma

- Mencuci hidung dengan uap bawang merah
- Makan bawang merah mentah dengan jeruk
- Bawang merah dibalurkan di sekeliling tengkuk

Penyakit Mata

1. Mata Bengkak

Perasan bawang merah 5 tetes, madu asli 5 tetes. Campurkan bahan ini dalam
satu wadah yang bersih. Kemudian teteskan ke dalam mata.

2. Selaput Putih

Gunakan cara yang sama dengan mata bengkak

Penyakit Kulit

1. Kutil atau Mata Ikan

Sepotong bawang merah mentah yang telah dicelupkan dalam cuka diletakkan di
tempat yang ada kutilnya. Lalu ditempel dengan plester selama dua hari.
Ulangi tindakkan ini sampai kutil tercabut

2. Rambut Rontok

Kulit kepala diolesi dengan perasan bawang merah setiap hari. Kemudian pada
waktu pagi dibersihkan dengan air dan sabun. Ulangi tindakan ini sampai
rambut tidak rontok lagi.

3. Bisul dan Luka Bernanah

Bawang merah yang telah dihaluskan dimasak bersama minyak zaitun sampai
berminyak. Kemudian oleskan ke atas luka sampai nanah berhenti keluar.

Masalah rambut rontok

Masalah rambut rontok sudah menjadi fenomena umum bagi setiap orang, mungkin Anda termasuk di antaranya. Menurut sebuah survei, rata2 75% dari wanita berusia 18 - 24 tahun dan 76% pada usia 46 - 55 tahun menderita kerontakan rambut dalam jumlah di atas normal. Pada pria, angka ini berkisar antara 34% untuk usia 18 - 24 tahun serta 63% untuk rentang usia di atas 46 tahun.

Sebenarnya kehilangan 50 - 100 helai rambut per hari masih termasuk normal. Namun jika jumlahnya sudah melebihi batas normal dan terjadi berkepanjangan, wah ini tak bisa disepelekan. Segera cari tahu solusinya. Nah, sebelum mencari tahu penanganan yang tepat, ketahui dulu apakah rambut rontok Anda termasuk hair loss / hair fall. Meski sama2 menyebabkan rambut rontok, namun ada perbedaan besar di antara hair loss ( rambut rontok ) dan haor fall ( rontok karena patah ).

Dijelaskan oleh Dr Bambang Dwipayana, SpKK, hair loss adalah rambut rontok karena faktor alami, seperti usia, genetik, hormon. Selain itu stres dan kelelahan jiwa raga juga bisa memicu mahkota rambut berguguran. " Kalau hair fall berarti rambut rontok karena patah, kerusakannya ada pada batang rambut ", paparnya.

Kerontokan rambut yang termasuk hair fall biasanya disebabkan karena faktor2 eksternal seperti faktor mekanik ( penyisiran, penyikatan & penataan ), faktor kimiawi ( pengecatan & pengeritingan ), serta faktor lingkungan ( polusi, asap, cuaca & matahari ).

" Masalah kerontokan rambut yang banyak dialami wanita di Indonesia adalah rambut rontok karena patah ", kata Fibriyani Elastira, Asst Brand Manager P & G Home Product Indonesia. Sebenarnya penanganan rambut patah ( hair fall ) lebih mudah dibandingkan dengan haor loss yang disebabkan karena patogen dan faktor internal.

SOLUSINYA
Siapapun tentu tak akan kuat hati menyaksikan helai demi helai rambut berguguran saat sedang menyisir / keramas. " Jika yang dialami adalah hair loss, maka diperlukan penanganan khusus. Namun jika yang dialami hair fall, solusi yang paling sederhana adalah menggunakan kondisioner rambut setiap kali habis keramas, " kata dokter Bambang.

Mengapa kondisioner? " Pada rambut rusak, bagian kulit rambut akan terbuka dan tidak beraturan. Nah zat2 aktif yang terdapat dalam kondisioner akan melapisi permukaan rambut sehingga terlindungi dari pengaruh eksternal, " kata Fibriyani pada saat acara pengenalan produk Pantene Hair Fall Control.

TIPS PERAWATAN RAMBUT
- Keramas sesegera mungkin, jangan biarkan rambut dalam keadaan kotor terlalu lama.
- Pada waktu keramas, gunakan shampo & kondisioner yang tepat secara teratur.
- Gunakan sisir bergigi jarang setiap menyisir habis keramas.
- Gunakan hairdryer dengan tingkat panas sedang, gunakan dengan jarak aman dari rambut, usahakan hairdryer selalu digerak - gerakkan jangan difokuskan pada 1 sisi saja.
- Kurangi penggunaan kosmetik rambut: hairspray, highlight, pengeritingan / pengelurusan.
- Hindari rambut terkena panas matahari dalam waktu lama.
- Konsumsi vitamin B kompleks yang banyak terdapat pada hati, kacang2an, susu & telur.
- Lakukan pemijatan kulit kepala secara teratur u/ melancarkan oksigen & darah menuju folikel rambut.



Mengatasi Rambut Rontok dengan Seledri

Rambut adalah mahkota wanita. Jadi dengan cara apapun wanita harus dapat menjaganya agar tetap sehat dan indah. Memang menyebalkan jika rambut anda sering rontok, apalagi saat anda sedang menyisir rambut sudah pasti anda menemukan helaian rambut yang menyangkut di jeruji sisir. Atau terdapat beberapa helai rambut yang berguguran diatas bantal saat anda terbangun pada pagi hari.

Anda tidak perlu menyesalinya tetapi anda harus segera mengatasinya. Karena rambut yang rontok memang membutuhkan penanganan yang cepat sebelum kerontokan semakin parah.

Tapi apabila anda sudah mencoba menggunakan obat kerontokan dengan produk kecantikan yang terbuat dari bahan kimia yang terlalu keras maka akan berakibat lebih buruk. Tidak ada salahnya jika anda mencoba ramuan tradisional yang bebas dari bahan kimia. Agar helaian rambut anda tidak berguguran maka akan lebih baik anda mencoba ramuan ini, simak berikut ini.

Siapa yang tidak kenal seledri? Sayuran ini jangan dianggap ringan, tapi juga sangat bermanfaat bagi rambut manusia. Yang anda butuhkan adalah 7 hingga 10 tangkai daun seledri yang ditumbuk hingga halus. Untuk langkah perawatannya, keramaslah rambut anda seperti biasa lalu gosokkan hasil tumbukan daun seledri pada kulit kepala serta rambut hingga merata.

Lakukan gerakan memijit kepala dengan lembut. Setelah selesai meratakan dan memijat lalu bungkus rambut dengan topi plastik selam atau bisa juga dengan shower cap, selama kurang lebih 1 jam. Bilaslah rambut anda dengan air bersih hingga benar-benar bersih. Lakukan perawatan ini dua kali seminggu agar hasilnya bisa anda dapatkan secara maksimal. Selamat mencoba.

Penyebab Rambut Rontok 2

Anda merasa terganggu dengan kerontokan rambut yang menyebabkan botak, kebotakan memang lebih banyak dialami oleh para pria.

Dan menurut hasil penelitian membuktikan bahwa 95% masalah ini merupakan faktor genetik.

Faktor lain penyebab kebotakan adalah stres dan usia. Beberapa penyakit dan terapinya juga bisa menyebabkan kebotakan, seperti lupus, penyakit kekebalan tubuh, terapi radiasi atau kemiterapi dan sebagainya.

Secara umum, pemicu kebotakan tidak berjauhan dari perilaku sehari-hari. Tarikan yang terlalu kuat saat menyisir, penggunaan sisir yang terlalu kasar, penggunaan shampo yang tidak sesuai, pengecetan rambut, dll.

Sinar matahari yang menyengatpun turut punya andil dalam membotakkan kepala. Banyak upaya dalam mencegah kerontokan.

Misalnya semacam memakai shampo yang diperkaya dengan vitamin, hair tonic, salep penyubur rambut, aneka ramuan untuk creambath, hingga mencangkok rambut.

Selain cara tadi meminum suplemen yang mengandung zat besi, biotin, folat, seng serta mengonsumsi sayuran hijau dan buah-buahan segar justru lebih dipercaya mampu memberikan nutrisi yang dibutuhkan bagi pertumbuhan rambut.

Jika kebotakkan diakibatkan oleh malnutrisi, hal tersebut bisa diperbaiki dengan mengonsumsi buah dan sayuran yang kaya vitamin A, B dan C, serta kalsium seperti sayuran hijau, kacang-kacangan, jeruk, yogurt, tofu, kedelai, pepaya, tomat dan seafood.

Demikian pula kerontokan akibat stres, carilah cara mengatasi sumbernya, Jika itu sudah bisa diatasi, maka kerontokanpun akan berakhir dengan sendirinya

Solusi Rambut Berminyak Dan Lepek.

Rambut berminyak. Sedikit minyak pada rambut itu normal karena memang dibutuhkan untuk menjaga batang rambut dalam kondisi baik.

Terlalu banyak minyak dapat membuat rambut anda terlihat kotor dan tidak mengembang.

Jika rambut dan kulit kepala anda berminyak sebaiknya anda jangan menggunakan shampo atau conditioner yang terlalu berat untuk rambut anda.

Jika hanya kulit kepala yang berminyak maka gunakan shampo untuk rambut berminyak dan conditioner untuk rambut kering untuk menyeimbangkan.

Anda bisa bersihkan rambut setiap dua hari sekali. Anda mungkin ingin sering mencuci rambut anda tapi kelenjar minyak pada kulit kepala dapat terstimulir akibat pijatan sehingga semakin sering mencuci rambut, kulit kepala menjadi semakin berminyak.

Hair Masker Untuk Rambut Rontok

Perawatan Hair Masker sangat dianjurkan bagi yang mengalami kerontokan luar biasa pada rambut.

Selama perawatan ini tidak dilakukan pemijatan karena kerontokan rambut yang parah menandakan kulit kepala yang sensitif.

Jika dilakukan pemijatan yang berarti kulit kepala ditekan dan ditarik, maka rambut akan bertambah rontok.

Bahan dasar hair masker yang berupa krim umumnya terbuat dari bahan-bahan alami seperti ginseng dan wortel.

Untuk setiap perawatan, pertama rambut akan dicuci sampai bersih dengan menggunakan sampo khusus anti rambut rontok. Setelah itu, masker akan diusapkan pada helai demi helai rambut.

Lalu masker yang terasa sejuk ini akan didiamkan menempel di rambut selama 45 menit.

Sembari menunggu krim meresap di kulit kepala, akan dilakukan pemijatan di seputar kepala dan leher.

Kedua area ini dapat menerima stimulasi yang baik bagi pertumbuhan rambut dan menimbulkan perasaan relaks.

Setelah 45 menit, rambut kemudian dicuci bersih kembali. Hair masker juga berguna memperbaiki kondisi rambut kering, kusam dan pecah-pecah di ujung rambut.

Disarankan perawatan untuk rambut rontok ini dilakukan seminggu dua kali. Namun bila hanya untuk menjaga kesehatan rambut, cukup dilakukan seminggu sekali. Di rumah, gunakan hair tonic antirontok setiap habis keramas.

Makanan yang dapat Mencegah Rambut Rontok

Rambut Anda rontok? Jangan takut atau cemas, karena hal ini dapat diatasi dengan mudah. Caranya?

Coba lengkapi daftar makanan Anda sehari-hari dengan makanan yang mampu mencegah kerontokan rambut Anda.

Ada banyak makanan yang dapat Anda konsumsi sehari-hari agar kulit kepala tetap sehat dan tentunya rambut tumbuh subur. Apa saja sih jenisnya? Berikut paparan dan penjelasannya.

Ikan, telur, dan kedelai

Yang harus diketahui rambut yang kita miliki terbuat dari protein. Jadi asupan makanan yang kaya protein akan sangat baik untuk menjaga kesehatan rambut.

Diet tinggi lemak akan mengakibatkan peningkatan kadar testosteron, dan ini berkaitan dengan rambut rontok.

Coba pilih protein yang lebih tidak berlemak seperti ikan. Ikan mempunyai banyak manfaat selain mencegah kerontokan rambut. Konsumsi juga ayam, hati domba, ragi pembuat bir, keju rendah lemak, telur, almond, kedelai, dan yogurt.

Selain itu, ada baiknya juga menambah asupan susu kedelai dan tahu. Selain kaya protein, makanan ini juga mengandung sedikit lemak jahat.

Kismis

Zat besi berperan penting dalam pembentukan hemoglobin, bagian darah yang berperan mengangkut oksigen ke seluruh organ dan jaringan. Jika hemoglobin Anda berada pada kadar sehat, oksigen bisa disebarkan dengan benar.

Artinya, kulit kepala Anda juga mendapatkan aliran darah yang baik. Hal ini akan menstimulus dan memicu pertumbuhan rambut.

Coba konsumsi sesuatu yang manis seperti buah kering (seperti kismis) dan jus cherry yang kaya akan besi. Selain itu, telur, sayuran hijau seperti kol, serta sereal whole grain juga kaya akan besi.

Anda juga perlu menambah asupan vitamin C dengan mengonsumsi buah-buahan seperti jeruk, stroberi dan lemon. Vitamin C akan meningkatkan penyerapan besi.

Tauge

Anda mungkin jarang mendengar kata silica yang berkaitan dengan diet. Tapi jika ingin membantu pertumbuhan rambut dan mencegah rambut rontok, ada baiknya menambahkan silica ke dalam dafter. Silica membantu tubuh menyerap vitamin-vitamin dan mineral. Jika tidak mengonsumsi silica, konsumsi vitamin Anda tidak akan banyak membantu.

Silica bisa ditemukan dalam tauge serta kulit mentimun, cabe merah dan cabe hijau, serta kentang. Ingat juga, Anda akan mendapatkan nutrisi lebih banyak jika mengonsumsi makanan ini dalam keadaan mentah.

Makanan laut

Laki-laki yang mengalami kerontokan rambut biasanya mengalami kekurangan unsur seng.
Seng berperan penting dalam berbagai fungsi tubuh, mulai dari reproduksi sel hingga mengatur keseimbangan hormon, dan semua fungsi ini mempengaruhi pertumbuhan rambut. Yang paling penting, seng mengatur kelenjar yang melekat di folikel rambut Anda. Jika kadar seng rendah, folikel akan lemah, sehingga rambut mudah rontok.

Untuk mengatasi masalah ini, konsumsilah makanan kaya seng seperti daging merah, unggas, kepah, udang, kecang-kacangan, dan kerang. Seng dalam jumlah berlebih juga bisa memicu kerontokan rambut, jadi lebih baik mengikuti diet kaya seng dibandingkan mengonsumsi makanan ini sekaligus juga menggunakan suplemen seng.

Rambut Rontok Kenapa Terjadi

Ada beberapa masalah kesehatan yang mungkin tidak langsung merugikan pada sistem tubuh atau organ, tetapi menjadi salah satu hal yang sangat penting. Salah satu contohnya adalah masalah rambut, yang rontok.

Rambut yang rontok sama sekali tidak membahayakan organ tubuh, tetapi mungkin akan menyakiti perasaan dan mungkin memiliki efek pada penampilan, kecantikan dan kepribadian secara keseluruhan.

Rambut rontok dapat terjadi karena berbagai alasan. Pada sebagian orang, rambut rontok bisa terjadi karena stres dan kekhawatiran. Sedangkan pada orang lain, rambut rontok mungkin disebabkan oleh kekurangan hormon. Rambut rontok bisa juga karena faktor turunan, di mana perhatian khusus diperlukan. Ada beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mencegah rambut rontok.

Jangan menyisir rambut Anda ketika basah. Hal ini disebabkan karena saat rambut basah, akar rambut sedikit melemah untuk sementara waktu. Menyisir rambut dalam keadaan ini akan dapat menyebabkan rambut semakin rontok, karenanya harus dihindari. Selain itu, saat menyisir rambut, jangan menggunakan sisir yang bergigi terlalu tajam dan terlalu rapat.

Melakukan Yoga. Yoga dikatakan teknik yang dapat membantu dalam mencegah kerontokan rambut. Namun, untuk melihat hasilnya, Anda harus melakukan yoga secara teratur.

Makan Sayuran. Makan sayuran hijau dan buah-buahan segar dapat membantu dalam memberikan gizi yang diperlukan untuk rambut. Seperti vitamin dan mineral yang membantu menghentikan kerontokan rambut lebih lanjut.

Melakukan Massage. Memijat kepala menggunakan obat, gel, krim atau minyak baik untuk mencegah kerugian lebih lanjut pada rambut. Tumbuhan ayurvedic seperti minyak minyak amla, minyak bhringraj, minyak baadam, baik untuk pijat di kepala bila digunakan secara teratur. Hal ini akan membantu dalam memberi gizi pada rambut dan memijat akar rambut juga meningkatkan sirkulasi darah di kulit.

Tidak banyak yang bisa dilakukan bila masalah kerontokan rambut karena faktor turunan. Kromosom yang bertanggung jawab atas kepala gundul pada laki-laki terletak di kromosom X.

Oleh karena itu laki-laki lebih mudah untuk menjadi gundul dibandingkan dengan perempuan. Bila ditanya tentang kelainan gen, sulit untuk mencegah kerontokan rambut, tetapi sekarang ini dapat dirawat dengan bantuan teknik modern seperti transplantasi rambut.

Namun sekali lagi, untuk pencegahan, tidak ada obat modern yang hasilnya menjanjikan. Dan itulah sebabnya, setiap orang harus berhati-hati dalam memelihara rambut dengan benar.

Gen Sox21, Biang Keladi Rambut Rontok?

Sejumlah peneliti di Jepang mengidentifikasi sebuah gen yang mungkin bertanggung jawab atas kerontokan rambut atau alopecia. Gen tersebut bernama Sox21. Para peneliti menjalankan serangkaian tes terhadap tikus guna mencari tahu karakteristik gen tersebut. Metode yang dilakukan adalah memisahkan beberapa tikus yang kekurangan gen Sox21. Sebelas hari kemudian, tikus yang memiliki kadar rendah gen ini mulai kehilangan rambut di tubuhnya mulai dari kepala hingga ekor.

Tikus-tikus itu lalu kehilangan semua rambut di badannya pada hari ke-20 hingga ke-25. Uniknya, rambut baru tumbuh beberapa hari kemudian, namun tetap diikuti oleh sejumlah kerontokan baru. Siklus seperti ini berlangsung selama kurang lebih dua tahun. Dari fakta tersebut peneliti menemukan kenyataan bahwa pori-pori di tubuh tikus membesar dan ada sejumlah sel di lapisan kulit tempat rambut rontok mengeras.

Kepala peneliti Divisi Pengembangan Mamalia dari Institusi Genetika Nasional di Mishima, Jepang, Yumiko Saga, mengatakan gen Sox21 kemungkinan besar terlibat pada proses pembedaan akar sel yang membentuk lapisan luar kulit kepala. Gen yang berdiam di lapisan luar ini diduga kuat terkait dengan kekuatan akar rambut. Yumiko juga mengungkapkan gen itu ada di kulit kepala manusia. Hasil ini mengindikasikan gen Sox21 mungkin menjadi salah satu penyebab kerontokan rambut manusia.(ANS/Reuters)

Makanan Pencegah Rambut Rontok

Rambut yang merupakan mahkota perempuan ini kadang membuat para perempuan menjadi resah dan gelisah. Hal ini bisa terjadi tatkala mahkota begitu mudah ‘terlepas’.

Rambut rontok kadang juga disebabkan oleh faktor keturunan atau genetik. Akan tetapi, genetik bukan faktor satu-satunya yang wajib dipersalahkan sehingga Anda menyerah dan merasa tidak mampu melakukan apa pun untuk mencegahnya. Penelitian telah menunjukkan, rambut rontok lebih disebabkan karena orang kekurangan vitamin dan mineral tertentu seperti B6, E, besi dan seng. Jika Anda cemas dan perduli mengenai masalah rambut rontok, perhatikanlah asupan lemak Anda.

Almon

Diet yang tinggi lemak berkaitan erat dengan peningkatan kadar testosteron. Kadar testosteron tinggi bisa mengakibatkan kerontokan rambut. Karena itu, ada baiknya Anda mengkonsumsi almond. Almond kaya akan vitamin E dan seng yang berfungsi membantu menurunkan kadar kolesterol.

Kerang

Kerang juga merupakan sumber lain untuk mendapatkan seng. Seng akan berperan dalam produksi sel dan mengatur keseimbangan hormon. Kedua proses ini akan mempengaruhi pertumbuhan rambut.

Daging sapi

Daging sapi kaya akan protein, besi dan seng. Seng berfungsi mengatur kelenjar yang melekat di kantung rambut. Rambut, sebagian besar terbuat dari protein. Jadi, masuk akal kalau diet protein tinggi akan mencegah rambut rontok.

Susu

Susu bukan hanya sumber kalsium yang baik. Tetapi, susu juga kaya akan yodium, mineral yang penting untuk menjaga kesehatan rambut, kulit dan kuku.

Kedelai hitam

Kedelai hitam dan kacang polong jenis lainnya merupakan sumber yang kaya akan protein dan besi.

Kacang panjang/buncis

Kacang panjang/buncis juga masih termasuk dalam keluarga kacang polong. Jenis ini kaya akan seng dan vitamin B6. Keduanya sangat penting dalam menjaga kesehatan rambut.

Telur

Telur dan produk susu lainnya seperti yogurt merupakan cara yang baik untuk menambah jumlah protein ke dalam diet Anda. Telur kaya akan nutrisi penting seperti selenium dan magnesium.

Ikan todak (sword fish)

Ikan todak merupakan makanan yang kaya seng dan protein. Selain itu, ikan ini juga mengandung asam lemak omega-3 yang sangat baik bagi kesehatan.

Jeruk

Jeruk merupakan sumber vitamin C. Vitamin C membantu tubuh menyerap besi dari daging dan makanan yang terbuat dari kedelai. Selain itu, vitamin C juga berperan dalam pembentukan kolagen yang sangat penting untuk pertumbuhan rambut.

Rontok Dan Perawatannya Rambut

Problem rambut rontok hadir lantaran banyak sebab antara lain, pengaruh polusi, sinar ultra violet, radikal bebas, gangguan hormonal , nutrisi (makanan),obat-obatan,stres(fisik dan emosional) dan lainnya.

Ada kebiasaan salah lainnya yang menjadi penyebab rontoknya rambut, yakni memakai hairdryer terlalu dekat ke rambut, pewarnaan rambut,penggunaan asesoris yang menggunakan logam dan tajam. Dalam keadaan tingkat normalnya saja, rambut lepas dari kulit kepala bisa mencapai 50-100 helai setiap hari. Rambut kepala akan tumbuh terus selama 2-6 tahun, sesudah 6 tahun akan mengalami istirahat 2-3 minggu. Ada dua tipe kerontokan rambut yang bisa mengganggu siapa saja, yakni Hairfall dan Hairloss.

Hairfall adalah problem kerontokan yang terjadi karena rambut rapuh, dan melebihi batas normal. Hairloss adalah rambut rontok yang antara lain tercipta oleh faktor usia, genetik, hormon, infeksi kulit, atau usai melahirkan. Kerontokan rambut normal terjadi karena rambut juga mempunyai siklus kehidupan tersendiri. Pada kulit kepala yang sehat, sehelai batang rambut umumnya berumur antara 3-5 tahun dengan rata-rata 20 kali regenerasi pertumbuhan rambut baru pada satu pori kulit kepala. Setiap bulan rambut tumbuh sepanjang 1-2 cm dengan kondisi kulit kepala sehat.

Dr.Eddy Karta,Sp.KK dari RSCM ,Jakarta menjelaskan bahwa kerontokan akan menjadi hal yang mengkhawatirkan jika jumlah helai rambut rontok melebihi ambang batas normal, yaitu sekitar 50-100 helai per hari. Kondisi ini tak selalu sama pada tiap orang. Namun, apabila rambut sudah mulai rontok, berapa pun jumlahnya, perlu diwaspadai dan dilakukan tindakan pencegahan. Terutama jika mulai memperlihatkan gejala awal terjadinya penipisan kepadatan rambut di beberapa area. Bahkan, mungkin saja di seluruh bagian kepala. Yang akhirnya mengalami kebotakan. Pada pria, rontoknya rambutnya tidak banyak namun yang rontok tidak diikuti oleh tumbuhnya rambut baru dalam jumlah yang sama, bisa disebabkan karena keturunan sehingga tanpa disadari kerontokan rambut menjadi penyebab kebotakan.

Tanda-tanda rambut rontok

Secara khusus, ada tanda yang dapat kita ketahui bahwa rambut mengalami kerontokan secara berlebihan. Antara lain, rambut yang mudah terpatah saat kita menyisir. Problem buruk ini juga bisa terlihat di saat Anda bangun tidur, karena rambut rontok lebih banyak terlihat di permukaan bantal. Selain itu bisa dilihat begitu banyak rambut terlepas, ketika kita usai mencuci rambut. Penyebab rambut rontok adalah karena kerapuhannya, hal itu
bisa disebabkan oleh faktor mekanik (pengelupasan dan kerusakan kutikula karena menyisir dan menata rambut), faktor kimia (pewarnaan, pengeritingan dan pemucatan atau bleaching, menyisir saat rambut basah, dan menjepit atau mengikat rambut terlalu kuat), nutrisi (kurangnya protein) dan faktor lingkungan (matahari, polusi, keracunan merkuri, asam borac, keracunan talium, dan asap) yang membuat rambut kehilangan protein. Gejala awal kerontokan rambut juga dapat dikenali dengan bertambah banyaknya jumlah helai rambut rontok di bantal atau sisir, atau pada saat keramas.

Penyebab rambut rontok

Banyak faktor yang dapat memicu kerontokan rambut termasuk pemrosesan rambut yang berlebihan dan pengobatan modern yang biasa sehari-hari digunakan seperti obat-obat thyroid, hipertensi, kemoterafi dan antibiotik. Kulit kepala yang bermasalah seperti ketombe,eksim tidak menyebabkan rambut rontok, kecuali psoriasis. Ada beberapa pengobatan modern yang dapat mempengaruhi kerusakan pada rambut. Antara lain :

Obat-obat tyhroid
Pengobatan thyroid yang tidak tepat dapat mengakibatkan rambut rontok, rapuh, kering dan tidak mengkilap. Orang yang mengalami hyper atau hypo thyroid mempengaruhi metabolisme tubuhnya untuk bekerja terlalu lambat atau terlalu cepat. Dengan hyperactive reproduksi sel rambut berjalan cepat namun kerontokan juga terjadi sampai seratus helai rambut per hari. Sebaliknya, hypothyroid mengakibatkan metabolisme lambat sehingga rambut tidak tumbuh kembali dengan cepat.

Obat darah tinggi
Juga dapat menyebabkan rambut rontok.

Antibiotik
Antibiotik dikenal untuk menurunkan hemoglobin dan juga menurunkan tingkat vitamin B terkadang membuat rambut rontok lebih cepat. Penyakit yang tengah diobati juga dapat menjadi penyebab kerontokan rambut.

Antidepressant
Antidepressant sering dikaitkan dengan kerontokan rambut berlebihan walaupun tidak dikenal bahwa obat ini memicu kerontokan rambut. Dalam beberapa kasus wanita mengalami kerontokan lebih disebabkan karena stress dan depresi .

Kemoterafi

Hampir setiap orang yang melakukan kemoterafi mengalami kerontokan rambut. Proses pengobatan yang dapat membunuh sel kanker ini juga dapat membunuh sel dalam kantung rambut. Rambut akan kembali tumbuh setelah kemoterafi walaupun tidak tumbuh seperti sebelum penyembuhan.

Mengatasi rambut rontok

Apabila gejala awal kerontokan mulai terlihat, segera konsultasi dan lakukan rangkaian perawatan kerontokan yang tepat sesuai dengan hasil diagnosa. Perawatan yang efektif untuk mengaktifkan kembali pertumbuhan akar rambut, meningkatkan kepadatan helai rambut, memperkuat akar rambut, dan memperpanjang umur rambut serta mencegah penuaan dini pada folikel rambut menjadi terapi yang tepat. Menurut Dr.Eddy
Karta,SpKK dari RSCM, Jakarta pengobatan dan pencegahan rambut rontok dapat dilakukan secara sistemik dan lokal. Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa pengobatan dan pencegahan secara sistemik antara lain dengan minum obat anti androgen, sedangkan secara lokal adalah dengan memperbaiki aliran darah,memperbaiki kelenturan kolagen dan memperbaiki nutrisi akar rambut. Ismayanti

Tips Merawat Rambut Agar Tidak Rontok
1 .Pilihlah shampo yang ringan dan jangan terlalu sering berkeramas. Ditandai dengan
apakah rambut kita mudah teriritasi jika pakai shampo,jika kita pakai shampo dan
ditandai dengan munculnya bisul kecil-kecil dan gatal ganti dengan yang lebih mild
atau dengan shampo bayi. Keramas selama 2 hari sekali dan tergantung pada gaya
hidup.
2. Lakukanlah perawatan rutin sebanyak 2 minggu sekali atau seminggu sekali, bisa
menggunakan conditioner,khususnya bagi yang berambut panjang.
3. Jika habis berenang, adanya klorin yang terdapat dirambut dibilas dengan air yang
mengalir selama 10 menit.
4. Pilihlah sisir yang sesuai dengan jenis rambut, sisir rambut minimal 2 kali sehari untuk
meratakan pembagian minyak alami pelembab rambut.
5. Jagalah kebersihan dan kesehatan kulit kepala dengan keramas lalu gunakanlah tonik
rambut.
6. Hindari penggunaan air panas terlalu sering sebab dapat membuat akar rambut lebih
lemah dan rambut semakin rapuh
7. Hindari terlalu sering mengikat rambut karena dapat melemahkan akar
rambut,maksimum 2 hari ikat rambut harus dilepas.
8. Saat di rumah, biarkan rambut tergerai agar akarnya bisa bernafas dan istirahat
9. Jika Anda melakukan pemrosesan rambut seperti colouring (pewarnaan) biasanya bisa
minta vitamin atau tanya bagaimana cara perawatannya. (Tips didapat dari Dr.Eddy Karta,Sp.KK- RSCM, Jakarta)

Monday, August 3, 2009

Makanan Cegah Rambut Rontok

Jika Anda mulai takut pergi ke tukang pangkas dan langsung menundukkan kepala saat melintas di depan cermin, mugkin Anda mulai cemas dengan masalah rambut Anda. Tidak perduli apakah Anda mencemaskan setumpuk rambut yang berjatuhan setiap Anda mandi atau sekedar takut kalau rambut tebal Anda tidak akan bertahan selamanya, ada beberapa makanan yang bisa membantu Anda mencegah rambut rontok. Faktor genetik bisa saja menjadi penyebab rambut rontok, dan dalam hal ini Anda tidak bisa berbuat banyak. Tapi, ada baiknya memastikan kalau diet Anda dilengkapi dengan makanan yang bisa menjaga agar kulit kepala tetap sehat dan tentunya rambut tumbuh subur. Berikut beberapa makanan yang bisa mencegah rambut rontok, yang tentunya perlu Anda tambahkan ke dalam daftar diet Anda.

Ikan, telur dan kedelai

Pada dasarnya, rambut terbuat dari protein, jadi, masuk akal kalau Anda menambah asupan makanan yang kaya protein untuk menjaga kesehatan rambut. Tapi, mengonsumsi steak setiap harinya tidak akan membantu Anda. Diet tinggi lemak akan mengakibatkan peningkatan kadar testosteron, yang sangat berkaitan dengan rambut rontok. Jadi, steak tidak termasuk makanan yang mencegah kerontokan rambut.

Tapi, pilihlah protein yang lebih tidak berlemak seperti ikan. Ikan mempunyai banyak manfaat selain mencegah kerontokan rambut. Selain ikan, Anda juga bisa mengonsumsi ayam, hati domba, ragi pembuat bir, keju rendah lemak, telur, almond, kedelai, dan yogurt. Selain itu, ada baiknya juga menambah asupan susu kedelai dan tahu. Selain kaya protein, makanan ini juga hanya mengandung sedikit lemak jahat.

Kismis

Besi berperan penting dalam pembentukan hemoglobin, bagian darah yang berperan mengangkut oksigen ke seluruh organ dan jaringan. Jika hemoglobin Anda berada pada kadar sehat, oksigen bisa disebarkan dengan benar. Artinya, kulit kepala Anda juga mendapatkan aliran darah yang baik. Hal ini akan menstimulus dan memicu pertumbuhan rambut.

Menambah asupan besi bukan berarti Anda harus selalu mengonsumsi liver setiap harinya. Anda bisa menggantinya dengan sesuatu yang manis seperti buah kering (seperti kismis) dan jus cherry yang juga kaya akan besi. Selain itu, telur, sayuran hijau seperti kol, serta sereal whole grain juga kaya akan besi. Anda juga perlu menambah asupan vitamin C dengan mengonsumsi buah-buahan seperti jeruk, stroberi dan lemon. Vitamin C ini akan meningkatkan penyerapan besi.

Tauge

Anda mungkin jarang mendengar kata silica yang berkaitan dengan diet. Tapi, jika ingin membantu pertumbuhan rambut dan mencegah rambut rontok, ada baiknya menambahkan silica ke dalam dafter diet Anda. Silica membantu tubuh menyerap vitamin-vitamin dan mineral. Jika tidak mengonsumsi silica, konsumsi vitamin Anda tidak akan banyak membantu. Silica ini bisa ditemukan dalam tauge serta kulit mentimun, cabe merah dan cabe hijau, serta kentang. Ingat juga, Anda akan mendapatkan nutrisi lebih banyak jika mengonsumsi makanan ini dalam keadaan mentah.

Makanan laut

Laki-laki yang mengalami kerontokan rambut biasanya mengalami kekurangan seng. Seng berperan penting dalam berbagai fungsi tubuh, mulai dari reproduksi sel hingga mengatur keseimbangan hormon, dan semua fungsi ini mempengaruhi pertumbuhan rambut. Yang paling penting, seng mengatur kelenjar yang melekat di folikel rambut Anda. Jika kadar seng rendah, folikel akan lemah, sehingga rambut mudah rontok.

Untuk mengatasi masalah ini, konsumsilah makanan kaya seng seperti daging merah, unggas, kepah, udang, kecang-kacangan, dan kerang. Seng dalam jumlah berlebih juga bisa memicu kerontokan rambut, jadi lebih baik mengikuti diet kaya seng dibandingkan mengonsumsi makanan ini sekaligus juga menggunakan suplemen seng.

Kentang

Mungkin Anda selalu tergoda untuk mengonsumsi fast food, tapi makanan berlemak merupakan penyebab utama kerontokan rambut. Jika Anda kerajingan makan burger atau kentang goreng, ada baiknya membuat burger sendiri di rumah dipadukan dengan kentang panggang. Cobalah membatasi asupan makanan yang terlalu dingin, pedas, atau manis.

Diet seimbang

Diet seimbang tidak hanya menguntungkan bagi kesehatan Anda secara umum tetapi juga rambut Anda. Setelah rontok, rambut tidak akan kembali lagi. Jadi, cobalah menghindari makanan yang mempercepat kerontokan rambut. Anda bisa melawan kerontokan rambut dengan makan semua kelompok makanan setiap harinya. Fokuslah pada makanan yang kaya protein, besi, silica, serta seng.

Rambut Rontok

Banyak faktor yang dapat mengakibatkan terjadinya kerontokan rambut (bahkan sampai kebotakan), antara lain karena stres, pengobatan atau penyakit tertentu, seperti kekurangan mineral, akibat diet yang tidak seimbang, adanya infeksi jamur/ bakteri, bisa juga penggunaan produk tertentu yang tidak cocok, penggunaan alat penghias rambut, misalnya mengikat rambut terlalu kencang atau penggunaan brush rollers yang terlalu sering, bisa juga perubahan hormon, misalnya ketika hamil. Kehamilan dapat menyebabkan produksi folikel terhenti untuk sementara serta kebotakan yang dapat saja disebabkan oleh faktor genetis.

Dalam kondisi normal pun kerontokan rambut bisa saja terjadi. Biasanya ketika kulit kepala mengalami masa istirahat (resting stage) untuk kemudian beregenerasi kembali. Berbeda dengan lansia, pada usia muda kerontokan serta perubahan warna rambut masih tergolong normal bila tidak melebihi 15 % (termasuk yang anda temui pada sisir, bantal dan ketika anda keramas) dari jumlah keseluruhan rambut yang menempel di kulit kepala.


Rata- rata jumlah normal rambut rontok perhari adalah 20 hingga 60 helai (dibawah 100). Semakin tua usia seseorang, semakin banyak jumlah rambut yang rontok dan tidak tumbuh kembali. Untuk menguatkan akar rambut, rawatlah menggunakan shampoo berformula khusus yang dapat membantu memberi asupan nutrisi bagi rambut, sehingga dapat mengurangi kerusakan rambut hingga 40 %. Gunakan kondisioner supaya hasilnya optimal.


Rambut yang rontok kerap dialami oleh banyak perempuan, apalagi yang memiliki rambut panjang. Rambut membutuhkan perawatan yang khusus agar tampak lebih indah dan sehat. Pepatah yang mengatakan rambut adalah mahkota bukanlah hanya istilah saja. Namun rambut indah memang memiliki daya tarik tersendiri. Untuk membuat rambut indah perawatannya memang harus benar-benar bagus. Untuk merawat rambut agar indah dan sehat. Ada beberapa perawatan yang harus diperhatikan.

Pertama, ada jenis perawatan yang dinamakan pengobatan dari Luar. Salep atau obat cair adalah pilihan yang baik untuk mengatasi rambut rontok. Oleskanlah pada kulit kepala, maka akan melembutkan dan mengurangi rontoknya rambut. Lakukan hal ini secara rutin selama waktu perawatan yang ditentukan oleh dokter kulit, karena bila tidak, maka rambut yang baru tumbuh bisa saja cepat rontok juga.


Selain itu juga ada pengobatan yang Diminum. Biasanya jenis pengobatan yang diminum adalah mengkonsumsi pil Antiandrogen yang terbukti ampuh untuk kebanyakan penderita kerontokan rambut. Namun, perempuan hamil dan yang berencana untuk hamil dilarang minum obat ini, karena dapat mengganggu kesehatanan janin.


Tak hanya itu, namun ada juga dengan meningkatkan hormon. Pil KB dan terapi hormon bisa menjadi obat alternatif untuk mencegah rambut semakin tipis. Sayangnya pengobatan jenis ini tidak bisa membuat rambut baru tumbuh. Setelah itu, ada juga kortison, khusus untuk mengobati jenis rambut rontok Alopecia areata. Caranya dengan menyuntikkan kortison pada kulit kepala. Untuk hasil yang maksimal kortison juga diberikan dalam bentuk pil.

Fobia Rambut Rontok

Kehilangan rambut mungkin menjadi sesuatu yang sangat ditakutkan oleh laki-laki dibandingkan sesuatu yang lain dalam hidupnya. Batas tumbuh rambut yang semakin ke belakang atau datangnya kebotakan dapat memunculkan efek dramatis pada kepercayaan diri laki-laki.

Apa yang terjadi?

Rambut akan mulai menghilang dari pelipis dan mahkota kepala sewaktu-waktu. Pada beberapa orang proses ini bisa lebih cepat terjadi, yakni lebih awal dari masa-masa remaja. Tapi, kebanyakan terjadi pada usia antara 20 sampai 30 tahun.

Sedikit penjarangan mungkin akan terjadi, namun tak kentara, yang kemudian diikuti oleh rontok atau hilangnya rambut bebarengan dengan kulit kepala yang mengelupas yang nampak sangat jelas.

Beberapa laki-laki tak bermasalah dengan proses ini sama sekali. Sementara yang lain, bagaimanapun, terserang kesedihan emosional yang luar biasa yang berhubungan dengan berkurangnya kepercayaan diri dan bahkan depresi.

Mengapa ini terjadi?

Pada pola kebotakan laki-laki, yang akan cenderung diwariskan, rambut biasanya hilang pada area pelipis dan mahkota kepala. Hal ini terjadi karena satu ekses kimiawi yang disebut hidrotestosteron (DHT), yang menyebabkan kantung rambut semakin menipis dan menipis sampai hilang sama sekali.

Sebab lain dari kehilangan rambut termasuk:

- kekurangan zat besi dan vitamin D ataupun anemia

- kelenjar tiroid yang tak aktif

- infeksi kulit kepala

- akibat resep obat

- stres

Bisakah itu dihentikan?

Jika terjadi karena sebab yang bisa berubah, maka hal itu juga bisa diatasi. Semisal karena disebabkan anemia, maka itu bisa diatasi dengan mengisi atau memenuhi zat besi dalam tubuh.

Banyak upaya dilakukan untuk memperlambat dan bahkan mengatasi terjadinya proses kehilangan rambut ini. Sebagian sukses, sebagian lagi gagal. Namun, banyak laki-laki yang menemukan rambutnya hilang semakin lambat atau terhenti karena alasan yang tak jelas pada usia tertentu.

Haruskah konsultasi pada dokter?

Sungguh ide yang bagus untuk meyakinkan bahwa penyakit ini tak bertanggung jawab, khususnya jika rambut itu hilang sebagian dari pada pola umum yang terjadi pada kebotakan laki-laki. Bahkan, jika kehilangan rambut ini diikuti oleh gejala-gejala yang lain seperti kecapaian, maka tes tekanan darah sangat diperlukan.

Usaha-usaha yang bisa dilakukan:

- Memakai wig dan transplantasi rambut merupakan upaya utama untuk mengatasi ini. Gaya rambut yang sedikit berbeda dapat menghasilkan penampilan yang menarik, seakan kita punya rambut yang lebat.

- memakai sesuatu yang herbal yang mengandung zinc, magnesium, zat besi, vitamin E dan beberapa bahan yang lain dan dapat membantu.

- memakai lotion minoxidil yang sesuai dengan rekomendasi farmasi yang digosokkan pada kulit kepala beserta rambutnya. Itu akan memperlambat kehilangan rambut dan dapat menumbuhkan rambut baru.

Kebiasaan Buruk Untuk Rambut

Rambut yang indah merupakan buah dari kerja keras Anda dalam menjaga dan merawatnya dengan baik. Rambut yang indah akan menunjang penampilan Anda secara keseluruhan. Itulah mengapa rambut dikatakan sebagai ‘mahkota’ bagi penampila Anda. Sebaliknya, cara yang salah dalam memperlakukan rambut akan barakibat pada buruknya penampilan Anda secara keseluruhan. Berikut ini adalah Tips mengenal 3 kebiasaan buruk untuk rambut:

1. Mengusap Rambut Dengan Handuk Sehabis Keramas. Kebiasaan ini dapat membuat permukaan rambut menjadi kasar karena kehilangan minyak alaminya. Usahakan mengeringkan dengan cara menepuknya.

2. Mengikat Rambut Ketika Tidur. Biarkan rambut terurai dan bernafas sehabis seharian Anda ikat. Kapala Anda akan terasa lebih ringan.

3. Setiap Hari Mencatok Atau Mengeriting Rambut. Walaupun Anda ingin rambut terlihat indah setiap saat, kebiasaan ini membuat rambut terlalu sering terkena panas yang berlebihan. rambut akan terlihat kering, bercabang dan kemerahan.

Tips Merawat Rambut Di Musim Panas

Musim panas acap kali membuat rambut jadi ‘merana;. Siatr matahari yang tajam akan membuat keringat cepat keluar dan akibatnya rambut jadi cepat lepek dan kotor. Tak heran di musim panas, rambut jadi kusam dan kering. Untuk mengatasi hal ini, ada beberapa Tips yang bisa Anda lakukan agar rambut tetap berkilai sehat dan indah dipandang mata:

1. Hindari menggunakan hairspray di siang hari. Karena ketika berkeringat hairspray akan ikut melekat pada kulit kepala dan bisa menyebabkan ketombe. JIka harus tetap menggunakan hairspay, segera cuci rambut begitu tiba di rumah.

2. Jangan memeberi minyak pada rambut. Minyak rambut yang bertemu dengan keringat akan menimbulkan bau tak sedap.

3. Lakukan creambath secara teratur, paling tidak 2 minggu sekali.

4. Kalau sering berpergian, sebaiknya pilih potongan rambut pendek agar gampang diurus. Kalau rambutmu panjang, usahakan agar tidak tergerai di ruangan tanpa AC. Hal ini untuk mencegah lepek karena berkeringat.

5. Cuci rambut 2 kali sekali dan jangan lupa beri kondisioner plus pelembab agar rambut tetap sehat dan cantik

6. Saat harus berada di bawah terik matahari, gunakan pelindung pada rambut agar tak terpapar dan terbakar sinar matahari.

Tips Manjur Mengatasi Rambut Rontok

alopecia. Gejala umum alopecia ini adalah rambut rontok terus menerus dalam bentuk gumpalan dan bukannya rontok secara helai perhelai.

Kerontokan rambut pada wanita berbeda dengan pria. Pada wanita kerontokan terjadi pada beberapa bagian, sedangkan pada pria kerontokan rambut terfokus pada bagian tertentu. Beberapa penyebab kerontokan rambut diantaranya adalah karena:

- Adanya reaksi alergis akibat iritasi yang terjadi karena penggunaan produk rambut tertentu maupun oleh karena proses kimiawi;

- Penyakit demam yang tinggi, atau penyakit seperti gagalnya fungsi kelenjar tubuh dan tentu saja karena adanya infeksi;

- Mengkonsumsi obat-obatan tertentu seperti obat yang mengandung hormon sintetis diantaranya obat kontrasepsi pada beberapa orang dapat mengakibatkan kerontokan rambut;

- Kurangnya asupan gizi, baik terjadi dalam waktu yang cukup panjang maupun yang terjadi secara mendadak, semisal dalam kondisi diet;

- Menurunya daya tahan tubuh;

- Adanya luka pada bagian kepala maupn abnormalitas seperti ketombe;

- Seringnya memperlakukan rambut secara kasar misalnya dengan mengikat erat-erat atau menyisir terlalu sering ketika rambut masih basah;

- Faktor hormonal memegang peranan penting dalam hal kerontokan rambut. Misalnya, 1) adanya stres juga dapat berpengaruh terhadap kerontokan rambut karena tekanan kejiwaan atau depresi dapat mempengaruhi kerja kelenjar hormon tertentu dan menjadi penyebab kerontokan. 2) beberapa wanita mengalami kerontokan rambut saat hamil atau usai melahirkan, walau setelah itu secara berangsur-angsur rambut normal kembali.

Berikut ini adalah tips yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi rambut rontok:

1. Perawatan Internal. Gizi yag masuk ke dalam tubuh memegang peranan penting bagi kesehatan rambut. Rambut yang normal memerlukan beberpa jenis vitamin serta mineral untuk menjaga kesehatannya, seperti vitamin B6, vitamin E, mineral asam folat, seng, serta zat besi. Semua ini lebih baik didapat dari asupan makanan sehari-hari, maupun dengan cara alami misalnya dengan meminum rebusan kacang hijau secara teratur karena kacang hijau sangat kaya dengan kandungan vitamin B kompleks. Jika Anda berniat untuk mengkonsumsi suplemen vitamin dan mineral maka ikuti dosis yang tepat. Seperti seperti halnya kekurangan vitamin dan mineral, kelebihan pun akan menimbulkan dampak yang merugikan, misalnya overdosis vitamin A justru sebaliknya dapat menimbulkan kerontokan. Hindari mengonsumsi junk food karena perlu diingat bahwa junk food dapat memperlambat proses pertumbuhan sel baru.

2. Perawatan Eksternal. Perawatan yang dilakukan dari luar pun tak kalah penting, seperti: a) Perawatan Kulit Kepala. Sepertinya sangat perlu karena disinilah temtap tertanamnya akar rumbut. Jangan biarkan terjadi luka maupun iritasi pada kulit kepala, karenanya jika gatal jangan menggaruk-garuk kulit kepala. Juga jangan menggaruk/memijat kulit kepala terlalu keras ketika keramas agar tidak menimbulkan luka di kulit kepala yang akhirnya dapat menimbulkan kerusakan pada akar rambut. Hindari mengeringkan rambut dengan panas tinggi, melakukan perawatan kimiawi pada rambut tanpa melakukan perawatan reguler sesudahnya, menggunakan alat penata rambut yang menggunakan panas tinggi seperti hot roller, pelurus catok dll.

b) Perawatan Harian. Perawatan harian adalah kunci dari segalanya. Jika rambut Anda cepat kotor tidak ada salahnya tidak ada salahnya untuk keramas tiap hari dengan sampo lembut. Jangan lupa menyisir rambut tiap hari untuk meratakan minyak alami yang ada pada kulit kepala. Pilihlah selalu sikat serta rambut yang lembut ujungnya, jangan yang tajam, untuk menghindari luka kulit kepala maupun terkoyaknyakutikel rambut.

c) Perawatan dari Aktifitas. Yang tak kalah pentingnya adalah melindungi rambut serta kulit kepala dari teriknya matahari yang dapat menyebabkan kekeringan dan akhirnya kerusakan.

CEMAS KARENA RAMBUT RONTOK

Beberapa penyebab rambut rontok :

- kondisi penyakit yang menyertai misalnya ketidakseimbangan hormon endokrin,diabetes
mellitus yang tidak terkontrol,penyakit tyroid,penyakit lupus,penyakit ginjal dan
penyakit hati.
- perubahan hormon karena berbagai hal misalnya kondisi tubuh setelah
melahirkan,pemakaian pil KB,panas tinggi atau setelah operasi.
- mengkonsumsi vitamin A dalam dosis yang banyak, berkurangnya berat badan akibat diet
yang berlebihan.
- pengobatan tertentu misalnya kemoterapi dan efek samping dari obatobat yang dikonsumsi
misalnya amphetamin,isotretinoin dan lithium.
- gangguan emosional, depresi, dan pemakaian produk rambut yang kandungan kimianya tinggi.
-kekurangan nutrisi misalnya konsumsi makanan yang rendah protein, vitamin dan mineral.
- alopecia areata yang menyebabkan kepala botak dan menghilangkan rambut pada bagian
tubuh yang lain,keberadaanya muncul sebagai akibat dari menurunnya sistem kekebalan tubuh.

Rambut rontok yang perlu perawatan :

1. Androgenetic alopecia, rambut akan terlihat menipis dikepala bagian atas, kanan dan
kiri, biasanya menyerang wanita yang telah memasuki masa menopause, juga ada hubungan
dengan faktor keturunan, kondisi ini akan menyerang lebih cepat jika ada keluarganya yang
mengalami hal ini.
2. Alopecia areata, kondisi ini terjadi pada rambut rontok didaerah tertentu sehingga
menimbulkan kebotakkan di kulit kepala, tidak hanya menyerang wanita, pria pun bisa
terkena dan biasanya menyerang anak kecil dan dewasa muda, meskipun penyebabnya belum
diketahui dengan pasti tapi beberapa ahli berpendapat bahwa rambut rontok jenis alopecia
areata ini disebabkan oleh sistem kekebalan tubuh yang tidak bekerja semestinya.

Bagaimana cara mengatasi rambut rontok?

Bila penyebabnya dari dalam tubuh maka cara terbaik untuk mengatasi rambut rontok adalah
dengan terapi hormon.
Bila karena kehamilan yang menyebabkan rambut rontok maka kabar baiknya adalah setelah
melahirkan rambut yang rontok akan berhenti dengan sendirinya.
Bila karena penyakit yang menyebabkan rambut rontok maka konsultasikan pada dokter yang
merawat anda.
Cara penanganannya yang lain tergantung pada penyebabnya, melakukan transplantasi rambut,
menggunakan wig, mengubah model rambut dan cara menyisir, serta melakukan perawatan
rambut yang teratur.

Makanan Pencegah Rambut Rontok

Almon
Diet yang tinggi lemak berkaitan erat dengan peningkatan kadar testosteron. Kadar testosteron tinggi bisa mengakibatkan kerontokan rambut. Karena itu, ada baiknya Anda mengkonsumsi almond. Almond kaya akan vitamin E dan seng yang berfungsi membantu menurunkan kadar kolesterol.

Kerang
Kerang juga merupakan sumber lain untuk mendapatkan seng. Seng akan berperan dalam produksi sel dan mengatur keseimbangan hormon. Kedua proses ini akan mempengaruhi pertumbuhan rambut.

Daging sapi
Daging sapi kaya akan protein, besi dan seng. Seng berfungsi mengatur kelenjar yang melekat di kantung rambut. Rambut, sebagian besar terbuat dari protein. Jadi, masuk akal kalau diet protein tinggi akan mencegah rambut rontok.

Susu
Susu bukan hanya sumber kalsium yang baik. Tetapi, susu juga kaya akan yodium, mineral yang penting untuk menjaga kesehatan rambut, kulit dan kuku.

Kedelai hitam
Kedelai hitam dan kacang polong jenis lainnya merupakan sumber yang kaya akan protein dan besi.

Kacang panjang/buncis
Kacang panjang/buncis juga masih termasuk dalam keluarga kacang polong. Jenis ini kaya akan seng dan vitamin B6. Keduanya sangat penting dalam menjaga kesehatan rambut.

Telur
Telur dan produk susu lainnya seperti yogurt merupakan cara yang baik untuk menambah jumlah protein ke dalam diet Anda. Telur kaya akan nutrisi penting seperti selenium dan magnesium.

Ikan todak (sword fish)
Ikan todak merupakan makanan yang kaya seng dan protein. Selain itu, ikan ini juga mengandung asam lemak omega-3 yang sangat baik bagi kesehatan.

Jeruk
Jeruk merupakan sumber vitamin C. Vitamin C membantu tubuh menyerap besi dari daging dan makanan yang terbuat dari kedelai. Selain itu, vitamin C juga berperan dalam pembentukan kolagen yang sangat penting untuk pertumbuhan rambut.

Friday, July 31, 2009

Solusi Untuk Rambut Rontok

Rambut bagi wanita adalah unsur kecantikan yang selalu dijaga keindahan dan kesehatannya. Namun tak jarang yang memiliki masalah dengan rambut seperti ambut seperti patah atau rontok.

Faktor hormonal seperti saat hamil, melahirkan dan menyusui, stres, gaya hidup atau perlakuan rambut dari luar seperti pewarnaan, catok atau penggunaan pengering rambut berlebihan berujung pada kerusakan atau kerontokan rambut.

Brand Manager Dove Shampoo Bahkan, Tia Bahrawi menuturkan, hanya dengan gesekan antara rambut dan sisir juga dapat menimbulkan kerontokan. Dia mengatakan, kerusakan dan kerontokan rambut lebih sering terjadi akibat perlakuan dari luar dibandingkan akibat hormonal.

Dove Hair Fall Therapy System hadir sebagai solusi rambut rontok. Rangkaian lengkapnya merawat rambut rontok akibat patah dan memberikan perlindungan secara terus menerus, baik saat rambut basah maupun kering. Rangkaian produk itu terdiri dari shampoo, conditioner dan leave-on serum.

Dengan kandungan serum penguat, shampoo dan conditioner dapat digunakan setiap hari untuk membantu membuat rambut lebih lembut dan kuat. Kombinasi serum yang mengandung silikon, memberikan perlindungan 10 kali lebih baik dengan menghaluskan rambut secara instan karena formulasinya yang ringan tanpa rasa lengket, sehingga melindungi dan mengurangi rambut patah pada saat menyisir.

Dove Hair Fall Therapy Shampoo mengandung bahan pembersih yang lembut membersihkan rambut tanpa menimbulkan iritasi kulit kepala dan membuat rambut tetap kuat.

Sementar itu, Dove HairFallTherapy Conditioner bekerja di titik rentan dan kering untuk mengembalikan kekuatan dan kelembutan rambut.

Kemudian hanya dengan 2-3 tetes Dove Hair Fal lTherapy Serum di telapak tangan dan diusapkan mulai dari puncak kepala sampai ke ujung rambut. Saat menyisir akan terasa lembutnya rambut Anda tanpa rasa lengket.

Anda dapat memperoleh Shampoo dan conditioner tersedia dalam kemasan 90 ml seharga Rp 7.900 dan 180 ml seharga Rp 15.300. Sedangkan leave-on serum tersedia dalam kemasan 40 ml seharga Rp 30.000.

10 Tanaman Berkhasiat Memulihkan Rambut Rontok

Seiring perjalanan waktu, keadaan rambut kita semakin menipis. Maklum, setiap kali menyisir, rambut rontok berjatuhan. Berbagai upaya
memulihkannya barangkali pernah dicoba. Bagaimana dengan ramuan alami
ini?

Mungkin sudah saatnya kita mencoba pengobatan alternatif, yang ‘tempo doeloe’ pernah hidup. Salah satunya adalah memanfaatkan tanaman di sekitar kita.

Ada beberapa tanaman seperti lidah buaya, teh, pisang, kelapa hijau,
bayam, daun kacang panjang, daun urang-aring, buah lerak, dan buah
nyamplung yang selama ini umum dimanfaatkan. Yang menarik adalah tak
perlu keluar ongkos tinggi untuk memperoleh bahan-bahan tersebut.

Penyebab Kerontokan

Sebelum melangkah lebih jauh, kita kenali dulu sebab-sebab kerontokan.
Bisa saja disebabkan oleh satu faktor tertentu. Namun, tak tertutup
kemungkinan ada lebih dari satu sebab justru yang terjadi pada saat
bersamaan.

Penyebab kerontokan antara lain adalah:

  1. Baru sembuh dari penyakit kronis seperti sifilis, kencing nanah, malaria, tifus, dan sebagainya.
  2. Baru saja melahirkan anak.
  3. Kondisi jiwa tergoncang berkepanjangan.
  4. Menggunakan obat kimia yang justru kontraproduktif dengan pertumbuhan rambut.
  5. Menggunakan sampo atau minyak rambut yang tidak semestinya.
  6. Peredaran darah di kepala kurang lancar, sehingga kulit kepala kurang sehat.

Tanaman dan Resep

Kita awali dengan perkenalan morfologi tanaman, lalu dilanjutkan dengan
membuat dan menggunakan resep sebagai berikut:

1. Bayam

Tanaman bayam (Amaranthus hybridus) banyak ditaman di halaman rumah,
kebun, atau di pinggir-pinggir jalan. Bunga berbentuk tongkol, warna
putih atau hijau muda. Daunnya berbentuk lonjong atau bulat telur.
Selain mengandung kalium, bayam juga mengandung protein, lemak, fosfor,
besi, vitamin A, B1, dan C.

Ramuan:
Setengah genggam bayam dicuci, lalu digiling halus. Tambahkan setengah
cangkir air matang dan satu sendok makan madu. Setelah itu diperas dan
disaring. Minum tiga kali sehari, setiap kali setengah cangkir.

2. Daun Kacang Panjang

Tanaman kacang panjang (Vigna sinensis) memiliki buah polong yang
panjang. Berbunga putih atau hijau muda, bentuknya mirip kupu-kupu.
Daunnya berbentuk segitiga, bisa dimakan sebagai sayur maupun
dimanfaatkan untuk pengobatan alami. Daun dan buah kacang panjang
mengandung zat-zat protein, kalsium, fosfor, besi, belerang, magnesium,
mangan, niasin, vitamin B1, B2, dan C.

Ramuan:
Satu genggam daun kacang panjang dicuci bersih lalu digiling halus.
Kemudian diremas setelah dicampur dengan dua sendok makan minyak kastor.
Pemakaiannya digosok-gosok merata di kulit kepala sambil dipijit-pijit
seperlunya. Lakukan itu sesudah mandi petang, kemudian bungkus memakai
handuk semalaman. Basuh rambut pada esok harinya.

3. Kelapa Hijau

Pohon kelapa hijau (Cocos nucifera) biasanya tumbuh di tepi pantai.
Sekarang banyak ditanam di halaman rumah sebagai tanaman hias. Batang
pohon ramping lurus, tinggi sampai 14 meter lebih. Daunnya berpelepah
sepanjang 2-3 meter. Bunganya berbentuk bunga tongkol. Buahnya berwarna
hijau cerah, berbentuk kerucut, terbungkus serabut tebal.
Kandungan air kelapa hijau adalah glukosa, sakarosa, sukrosa, fruktrosa,
mineral, dan asam amino.

Ramuan:
Sebuah kelapa hijau, pangkas bagian atas dan bawahnya, buatlah lubang di
salah satu bagian. Masukkan garam dapur satu sendok teh, kemudian
diembunkan di luar rumah semalam penuh. Gunakan airnya untuk membasuh
kulit kepala sambil dipijit-pijit. Lakukan setiap petang hari sesudah
mandi, lalu bungkus dengan handuk sampai pagi.

4. Klerak

Tumbuhan klerak atau lerak (sapindus rarak) masih sering dijumpai di
hutan belantara. Berbatang besar, tinggi mencapai 40 meter. Buahnya
bulat agak pipih, kulitnya berkerut, dan warnanya cokelat bila sudah
tua. Daging buahnya mengandung zat saponin (beracun), sedangkan bijinya
mengandung minyak.

Ramuan:
Sediakan 12 buah biji klerak, lalu rendam dalam air panas. Biarkan
beberapa saat sampai airnya dingin. Pakailah air rendamannya untuk
membasahi kulit kepala sambil dipijit-pijit dengan ujung jari. Bungkus
kepala dengan handuk bersih semalam penuh.

5. Lidah Buaya

Tanaman lidah buaya (Aloe vera) sekarang mulai banyak dibudidayakan di
tempat berudara panas. Atau juga dalam pot dan sekitar pekarangan rumah.
Bentuk daun meruncing, tebal berdaging sekitar satu cm, panjang 30 cm,
getas, berduri lunak, dagingnya putih bening seperti gelatin. Daun lidah
buaya mengandung bermacam-macam zat, seperti barbaloin, isobarbaloin,
beta-barbaloin, dan damar.

Ramuan:
Satu pelepah daun lidah buaya dicuci bersih. Lalu duri dan kulitnya pada
sisi bagian dalam dihilangkan. Nah, silakan isi lidah buaya itu
untukdigosokkan di kulit kepala yang sebelumnya sudah dikeramas pada
sore hari. Kemudian bungkuslah dengan handuk bersih. Bilaslah pada pagi
esok harinya. Lakukan ini setiap hari selama tiga bulan.

6. Daun Mangkokan

Tanaman mangkokan (Nothopanax scutellanium) tumbuh liar di tepi sungai
berudara panas. Kadang dimanfaatkan juga sebagai tanaman pagar hidup.
Termasuk tanaman perdu dengan tinggi hingga tiga meter.Bentuk daunnya
seperti namanya, mirip mangkuk dengan bau yang sedap. Daunmangkokan
mengandung protein, lemak, kalsium, fosfor, besi, vitamin A, B1, dan C.

Ramuan:
Satu genggam daun mangkokan dicuci bersih, lalu ditumbuk sampai halus.
Remaslah dengan dua gelas air masak, lalu disaring. Air perasan inilah
yang dipakai untuk menggosok kulit kepala sambil dipijit-pijit. Kemudian
bungkus dengan handuk bersih semalaman. Bilaslah pada pagi harinya.

7. Nyamplung

Tanaman nyamplung (Calophyllum inopyllum) biasanya hidup liar di tepi
sungai atau pantai yang berudara panas sampai ketinggian 600 m dpl.
Berbatang besar dan tingginya bisa mencapai 22 meter. Daun agak lonjong
dan lumayan tebal. Bunga tumbuh di ketiak daun, warna putih. Buah
berbentuk bulat mirip kelereng dan bertempurung agak keras. Biji bulat,
tebal, keras, dan berwarna cokelat.

Biji nyamplung mengandung takamaha, resin, minyak atsiri, kalofiloid,
asam kalofilat, sitosterol, lendir, gliserin, minyak lemak, tanin,
takaferol, dan karotenoid. Damarnya mengandung aneka zat seperti
takamahin, asam takawahol,
gumi, resin, dan minyak terbang.

Ramuan:
Biji nyamplung diproses untuk diambil minyaknya. Secara sederhana,
siapkan satu genggam biji nyamplung, pecahkan dari kulit kerasnya.
Letakkan di kain bersih atau piring dan jemurlah seharian, maka akan
keluar minyaknya. Minyak inilah yang digunakan untuk digosok-gosokkan di
kulit kepala, sebagai penumbuh dan penyubur rambut.

8. Pisang

Negeri kita termasuk kaya akan tanaman pisang (Musa paradisiaca).
Setidaknya ada 75 jenis pisang di Indonesia. Tiga di antaranya sudah
amat dikenal, yaitu pisang badak dengan sebutan cavendish, pisang ambon
yang disebut gras michael, dan pisang susu yang dikenal dengan nama lady
finger.

Getah pisang mengandung tanin dan asam galat, sedangkan buahnya
mengandung noradrenalin, 5-hidroksi triptamin, depamin, vitamin A, B
kompleks, C, dan E, serta seratonin, pektin, dan tanin.

Ramuan:
Siapkan umbi batang pisang. Potong merata, cuci bersih lalu dilubangi
sedalam sejengkal atau kira-kira 18 cm supaya air umbinya bisa terkumpul
di dalamnya. Setelah umbi terisi air dari umbinya, air tersebut bisa
untuk membasuh rambut dan kulit kepala. Kemudian bungkuslah dengan
handuk bersih sampai pagi hari.

9. Teh

Kebuh teh di lereng-lereng pegunungan memang menyejukkan. Tanaman teh
(Camellia sinensis) memiliki daun berbentuk lonjong. Bunganya tumbuh
pada ketiak daun, warna putih. Buahnya bulat-bulat, berwarna cokelat
hitam. Daun teh benyak mengandung zat samak.

Ramuan:
Ambil satu mangkuk air teh kental. Pada pukul 22.00, letakkan di halaman
atau di luar luar rumah agar terkena embun sampai pagi. Petang hari
berikutnya setelah mandi, air teh tadi dipakai untuk membasuh rambut dan
kulit kepala sambil dipijit-pijit. Berikutnya bungkus dengan handuk
sampai pagi dan bilas kembali.

10. Daun Urang-aring

Tanaman urang-aring (Eclipta prostrata) masih belum banyak
dibudibayakan, malah kebanyakan tumbuh liar di ladang atau tepian
sungai. Ia tergolong tanaman rumput-rumputan, tingginya sampai 60 cm
lebih.

Daunnya tunggal, bulat telur, berseling berhadapan, ujung runcing, tepi
bergerigi, pertulangan menyirip, warna hijau, dan bisa dimakan sebagai
sayur. Bunganya berwarna putih, baunya agak sedap, buahnya bulau-bulat,
warna hitam. Kandungan yang sangat mencolok pada tanaman urang-aring
adalah nikotina.

Ramuan:
Satu genggam daun urang-aring dicuci bersih lalu digiling halus.
Selanjutnya diremas dengan dua gelas air matang, kemudian diperas dan
disaring. Hasil saringan diletakkan di luar rumah, diembunkan dari pukul
19.00 sampai pagi. Berikutnya pada petang hari sesudah mandi dipakai
untuk membasahi rambut dan kulit kepala sambil dipijit-pijit. Bungkus
pakai handuk bersih sampai pagi.